Sumedang – Dinas Kehutanan melalui UPTD SPTH Propinsi Jawa Barat bersama Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Garuda Singa Perbangsa Cabang Sumedang, Jum’at (5/5/2023) melaksanakan kegiatan penanaman bibit alpukat, jengkol dan petai di kaki Gunung Geulis, Jatiroke, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Dikatakan oleh Ketua DPC LSM Garuda Singa Perbangsa Kabupaten Sumedang, Saepudin, kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka menjaga kelestarian hutan, dengan memanfaatkan lahan tidur seluas hampir 26 hektar tersebut, menjadi lahan produktif.
“Kami ingin disini, bisa dilakukan kegiatan agroforestry. Agar dapat memberikan manfaat kelestarian lingkungan serta memberikan nilai tambah,” ujar Saepudin.
Menurutnya, agroforestry atau wana tani adalah bentuk kegiatan mengkombinasikan antara tanaman perhutanan dengan tanaman pertanian, yang dikembangkan pada program usaha tani kehutanan.
Saepudin mengaku, kegiatan serupa telah dilakukannya bersama petani binaan yang jumlahnya sekitar 200-an orang. Diantaranya telah berhasil menanam pohon Trenbesi, Akaliptus, Asem, Ketapang Kencana, Ketapang Laut, Pucuk Merah dan Mahoni.
Bibit tanaman tersebut berasal dari bantuan Dinas Kehutanan Jawa Barat. Ia juga mengatakan, pihaknya terbuka bagi pihak lain yang akan mendonasikan bibit tanaman. “Kami akan menerimanya dengan bangga hati, karena kegiatan ini didanai dari hasil swadaya,” tutup Saepudin.