CIREBON – Dalam gelaran Nonton Bareng dan Diskusi Debat Capres, Minggu (7/1/2024) Ketua Forum Cirebon Timur (FCTM) KH. Usamah Mansur, menegaskan pihaknya hanya akan memberikan dukungan kepada Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (cawapres) yang memiliki visi misi mencabut moratorium pemekaran daerah.
“FCTM akan memberikan dukungannya kepada capres yang bersedia membuat kontrak politik untuk membuka moratorium pemekaran daerah,” ujar KH. Usamah di Cafe Resto Famouz, Cirebon.
Lebih lanjut ia mengatakan, Cirebon Timur sebagai salah satu daerah yang sedang menyelesaikan proses administrasi pemekaran dari Kabupaten Cirebon, memiliki sumber pendapatan yang dapat memberikan kesejahteraan kepada masyarakat lokal di Cirebon Timur.
KH Usamah berpesan, pemilihan umum tidak boleh menjadi alasan bagi siapapun untuk saling menghina, menghujat bahkan memecah belah persatuan. Ia berharap, kontetasi pemilu haruslah dijadikan sebagai alat untuk mencerdaskan masyarakat.
Meski Pemerintah Pusat masih memberlakukan moratorium pemekaran wilayah, namun sejumlah bakal calon Daerah Otonomi Baru (DOB) terus melakukan pemantapan pemisahan diri dari daerah induk.
Di Jawa Barat, sebagai provinsi yang memiliki luas sekitar 35 ribu kilometer dengan jumlah penduduk hampir 50 juta jiwa, sudah ada upaya pembentukan Provinsi Cirebon yang diinisiasi oleh Komite Percepatan Pembentukan Provinsi Cirebon.
Paling tidak, akan ada 1 kota dan beberapa kabupaten yang akan bergabung ke Provinsi Cirebon, yaitu Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, dan Kabupaten Indramayu. Disusul dengan DOB baru seperti Kabupaten Indramayu Barat dan Kabupaten Cirebon Timur yang juga akan bergabung ke Provinsi Cirebon.